Selain N’Douassel, ada tiga striker Timnas Chad lainnya: Karl Max Barthelemy, Mahamat Labbo, dan Casimir Ninga.
Menurut Manajer Persib Umuh Muchtar, calon penyerang baru Maung Bandung itu sudah ada di Jakarta untuk tes medis sebelum ke Bandung untuk tanda tangan kontrak.
Salah satu nama yang muncul adalah Ezechiel Aliadjim N’Douassel (29 tahun). Pemain bernomor punggung 10 ini tercatat di Transfer Market sebagai pemain "free agent".
N’Douassel berposisi sebagai striker. Namun, ia juga bisa bermain di posisi sayap kiri. Klub terakhir yang dibelanya Hapoel Tel Aviv.
Selain N’Douassel, nama-nama yang termasuk striker Timnas Chad yang bermain di Piala Afrika 2017 dan pernah bermain di klub Eropa adalah Karl Max Barthelemy, Mahamat Labbo, dan Casimir Ninga.
Jika benar calon penyerang baru Persib yang dikemukakan Umuh itu striker Timnas Chad, maka dipastikan salah satu dari keempat nama tersebut yang akan bergabung mulai Selasa (8/8/2017).*